26 C
Padang
Rabu, April 17, 2024
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

KONI JENGUK CABOR SIAPKAN ATLET PORPROV SUMBAR 2016
K

Kategori -
- Advertisement -

Monitoring ke cabang-cabang olahraga sejak sebulan terakhir, terus dilakukan KONI Kota Payakumbuh. Terakhir, giliran cabang tenis meja yang dijenguk  KONI, Minggu (15/11).  Puluhan atlet tenis meja yang tengah berlatih di aula MAN 2 di Kelurahan Tanjung Gadang, Payakumbuh Barat itu, tampak bergairah berlatih, disaksikan  Wakil Ketua I KONI,  Ostimardi, Wakil Ketua II Eri Bastari, bersama Kabid Binpres Zulfahmi Umar dan Kabid Organisasi Midra Aldar.

Kabid Humas KONI Payakumbuh Dody Syahputra, di Balaikota Payakumbuh, menginformasikan, Selasa (17/11), monitoring yang dilakukan pengurus KONI kemua cabor itu, selain memotivasi atlet dan  pelatih berlatih, juga menerima aspirasi pengurus dalam mempersiapkan diri menghadapi Porprov Sumatera Barat yang akan berlangsung di Padang, sekitar pertengahan 2016 tahun depan.

Ketika berkunjung ke markas besar tenis meja,  Sekretaris PTMSI  Payakumbuh Tavril Samry, menyampaikan sejumlah persoalan yang mengganjal atletnya menghadapi Porprov mendatang. Menurutnya, keterbatasan fasilitas latihan, seperti meja dan bat atau raket yang kualitasnya belum memadai. Anak-anaknya masih menggunakan bat lokal, sehingga berpengaruh kepada teknik permainan, sebutnya.

Jikapun ada yang memakai bat standar, itu merupakan milik pribadi petenis meja bersangkutan. “Kami berharap, KONI memfasilitasi PTMSI untuk mendapatkan bat yang berkualitas internasional,” sebut Tavril dikutip Doddy.

Menurut Doddy, keluhan PTMSI tersebut menjadi catatan KONI untuk membicarakannya dengan SKPD terkait.  Namun,  PTMSI disarankan,  untuk mencari solusinya, dengan memanfaatkan dana pembinaan yang diberikan KONI kepada PTMSI. “Kalau sangat prinsip, cabor diberi keluwesan memanfaatkan dana pembinaannya buat membeli peralatan,” sebut Doddy.

Pantauan KONI Payakumnbuh, PTMSI cukup serius menyiapkan atletnya menghadapi Porprov Sumatera Barat di Padang nanti.  “Kita sangat senang, dengan semangat atlet  PTMSI tersebut.  Target merebut emas yang disampaikan pengurus PTMSI, dinilai KONI sebuah yang wajar. Karena, materi pemain yang ada sekarang, lebih baik dibanding tahun sebelumnya.

Pada Porprov Sumatera Barat XIII/2014 di Dharmasraya,  tenis meja baru mampu menyumbangkan satu perunggu buat kontingen Payakumbuh. Prestasi tersebut sama dengan yang diukir PTMSI pada Porprov dua tahun sebelumnya di Kabupaten Limapuluh Kota. Dengan persiapan yang lebih matang, KONI pun mendorong PTMSI sukses merebut emas pada Porprov di Padang, kata Doddy.

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img