28 C
Padang
Kamis, Oktober 10, 2024
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Pulang Mengaji Alenta Terseret Arus Sungai
P

- Advertisement -

Padang Pariaman, beritasumbar.com ,-Dua orang anak perempuan yang sedang asyik bermain air di muara sungai di Sungai Limau, Padang Pariaman tenggelam, kedua anak itu bermain disungai setelah kembali dari tempat mengaji dan akan pulang kerumah. “Ada tiga orang anak yang bermain di muara sungai, dua orang diantaranya tenggelam,” kata Kepala Kepolisian Resor Pariaman, AKBP Andry Kurniawan di Pariaman, Selasa (12/6).
Menurut Kapolres TKP berada di Muara Pasir Baru Dusun I, Nagari Pilubang, Kecamatan Sungai limau, Padang Pariaman. Kejadian berawal ketika korban Alenta (12) pulang dari pengajian sekitar pukul 06.30 WIB. Kemudian setelah itu korban bersama dua orang temannya Raisa (11) dan Aras (18) pergi ke muara pasir berniat untuk berenang di muara. “Korban bermain air di tepi muara tersebut lalu tiba tanah di sisi muara amblas sehingga korban Alanta dan Raisa terjatuh kedalam sungai,” jelasnya.
Melihat korban jatuh kesungai, Aras berusaha menolong kedua korban tersebut. Namun yang bisa terselematkan hanya Raisa sementara Alenta hanyut diseret arus sungai. Aras lansung berteriak minta tolong dan akhirnya warga datang menolong dan mencari Alenta yang hanyut.
Korban Alenta akhirnya di temukan seletah warga mencari sekitar 30 menit. Oleh warga korban dibawa ke Puskesmas Sungai Limau untuk di visum. Setelah itu korban dibawa keluarga kerumah duka untuk dimakamkan.(bb)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img