23 C
Padang
Sabtu, Juli 27, 2024
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Disparpora Usulkan Kantor Berlantai Tiga
D

Kategori -
- Advertisement -

Kadisparpora Payakumbuh Drs. Syahnadel Khairi, berharap,  pembangunan kantor baru Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, berlokasi di eks kantin kolam renang yang terbakar di kawasan Medan nan Bapaneh Payakumbuh. Menurutnya, dengan luas tanah yang terbatas, eks kantin yang terbakar itu, dapat dibangun gedung Disparpora, minimal  berlantai tiga.

“Perencanaan pembangunan kantor Disparpora berlantai tiga itu sudah kita siapkan. Tinggal lagi, bagaimana meloloskannya di Bappeda Payakumbuh bersama tim anggaran pemerintah daerah (TAPD). Menurut rencana, pada APBD Perubahan 2014, akan kita usulkan,” sebut Kadisparpora Drs. Syahnadel Khairi, Kamis (26/12).

Menurutnya, dalam tahun anggaran 2014 nanti, eks kantin yang terbakar itu, akan dibersihan, kemudian dibuat taman-taman yang akan dilengkapi dengan tempat duduk  atau gazebo buat warga yang menikmati hiburan di Medan nan Bapeneh. Karena, dengan kondisi yang ada sekarang, puing-puing kebakaran itu sangat menganggu keindahan dan kebersihan Medan nan Bapaneh serta kolam renang.

Dikatakan, luas tanah untuk pembangunan kantor Disparpora itu cukup tersedia. Sehingga, dengan adanya Kantor Disparpora yang representatif di areal Medan nan Bapaneh, akan memudahkan bagi seluruh pegawai mengelola objek wisata Ngalau Indah dan objek wisata lainnya di kota ini.

Kantor Disparpora, sebut Syahnadel, hingga sekarang  masih menumpang pada salah satu Pondok Promosi Industri milik Dinas Koperasi UKM dan Industri Perdagangan di kawasan Taman  nan Bapaneh itu. Dalam master plan pengembangan Medan nan Bapaneh ke depan, disebut Syahnadel, kantor Disparpora dibangun di dekat kolam renang.

Di kawasan Medan nan Bapaneh seluas  5 hektar lebih itu,  tambahnya,  selain sudah dilengkapi dengan kolam renang prestasi dan water boom, juga punya fasiltas pondok promosi industri, jembatan refleksi, mushalla, ruang terbuka hijau, taman digital, puskom kreatif, mushalla, toilet dan ruang informasi wisata serta areal parker yang luas. Medan nan Bapeneh akan menjadi rest area yang representatif, buat  menunjang dunia pariwisata Payakumbuh, katanya.

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img