31 C
Padang
Senin, Desember 9, 2024
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Acara Serah Terima Tugas Dari Pjs Wako Hani Syopiar Rustam kepada Wako Erman Safar
A

- Advertisement -

Bukittinggi, beritasumbar.com – Pemerintah Kota Bukittinggi gelar acara serah terima tugas dari Pjs Walikota H. Hani S Rustam kepada Walikota, Erman Safar. Acara ini berlangsung di Aula Balaikota Bukittinggi. Minggu, (24/11/2024)

Serah terima tugas ini dihadiri oleh Forkopimda, Ketua Pengadilan Negeri, ketua pengadilan agama, Pj Sekda, staf ahli, asisten, Kepala badan, Kepala dinas dan bagian, serta camat di lingkungan pemerintah Kota Bukittinggi, Kepala kantor kementerian agama , Ketua TP PKK, Ketua Gow dan Pj Ketua DWP Kota Bukittinggi, Instasi Vertikal Kota Bukittinggi dan pimpinan BPRS Jam Gadang serta Perusda Tirta Jam Gadang.

Dalam laporannya, Pjs Wali Kota Bukittinggi, H. Hani S Rustam, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak atas dukungannya selama dua bulan bertugas. Terkait dengan pelayanan dasar maupun tidak berkaitan dengan pelayanan dasar, seperti penanganan stunting di Kota Bukittinggi, dengan mengunjungi langsung anak penderita stunting seperti layanan kesehatan door to door sebagai upaya penurunan dan pencegahan stunting. Membuka layanan aktivasi indentitas kependudukan digital (IKD), launching perpustakaan digital, job fair digital Bukittinggi 2024, launching QR Code untuk penunjang pariwisata dan dilaunching portal Toko UMKM serta kegiatan -kegiatan lain yang tak kalah pentingnya.

“Kita juga berupaya membantu pembangunan teknologi pengolahan sampah melalui pemanfaatan dana pusat. Meningkatkan layanan publik catatan sipil melalui dinas dukcapil serta meningkatkan layanan infrastruktur dalam rangka meningkatkan layanan dasar dan kenyamanan masyarakat, dalam rangka mewujudkan berbagai sektor pembangunan,” jelasnya

H. Hani S Rustam, menambahkan, sebagai bentuk upaya menurunkan angka kemiskinan ekstrem di Kota Bukittinggi, ia juga mengawal perencanaan program sanitasi layak tahun 2024 dan dilanjutkan 2025 dengan mengintegrasikan dengan program RTLH.

“Terkait tugas memfasilitasi penyelenggaraan Pilkada juga telah dilaksanakan dan Bukittinggi telah siap menghadapi hari H Pilkada 2024. Untuk menjaga netralitas terkait Pilkada, telah dilakukan sejak awal menjabat, melalui arahan, deklarasi bersama, penandatanganan pakta integritas dan instruksi kepada seluruh ASN dan non ASN untuk tidak berpolitik praktis serta wajib netral selama tahapan pilkada,” ujarnya

Wali kota Bukittinggi, Erman Safar, memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bapak H. Hani S Rustam atas dedikasinya selama menjabat sebagai Pjs Kota Bukittinggi. Ia mengungkapkan rasa terima kasih atas kontribusi yang telah diberikan untuk masyarakat Kota Bukittinggi.

“Masa jabatan yang singkat ini tentunya penuh tantangan, namun beliau telah menunjukkan komitmen yang luar biasa dalam memimpin dan membawa perubahan positif Kota Bukittinggi ini. Kami sangat menghargai setiap langkah dan kebijakan yang telah diambil demi kemajuan bersama,” ungkapnya. (Mta)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img