Payakumbuh,Beritasumbar.com– Pasangan Wendra Yunaldi dan Ennaidi Datuak Onggaung Nan Pandak mampu buktikan dukungan dari masyarakat untuk mereka maju di Pilkada Kota Payakumbuh 2017 nanti. Hasil rekapitulasi tahap I KPU Kota Payakumbuh terhadap persyaratan dukungan bagi calon kepa daerah yang maju di jalur Perseorangan mengesahkan 9044 dukungan yang memenuhi syarat bagi pasangan ini.
Hasil ini melebih batas jumlah syarat dukungan yang di tetapkan KPU Kota Payakumbuh. KPU menetapkan syarat dukungan sah untuk mengusung satu pasang calon dari jalur perseorangan 10% dari DPT PilGub kemaren. DPT Pilgub di kota Payakumbuh 86733. 10% dari itu di dapat angka 8674. Jumlah ini menjadi batas minimal dukungan yang di tetapkan KPU Kota Payakumbuh untuk syarat dukungan sah bagi calon perorangan.
Dengan mengantongi 9044 dukungan yang memenuhi syarat setelah melalui berbagai tahap ferivikasi,Pasangan Wendra Yunaldi dan Ennaidi Dt Ongguang Nan Pandak di pastikan lolos dan tinggal menunggu waktu pendaftaran di KPU 21-23 September 2016 nanti.
Wendra Yunaldi kepada Beritasumbar di aula BIB(Dinas Peternakan Provinsi Sumatera Barat) di jalan pahlawan Payakumbuh mengatakan,hasil yang kita peroleh membuktikan konsekwensi dukungan masyarakat akan kita benar adanya. Dan copian KTP yang di kumpulkan tim di lapangan didapat lansung dari pemilik. Kita mengucapkan terimakasih kepada tim dan masyarakat yang telah memberikan fotocopy ktp dengan sukarela. semoga dukungan ini berlanjut sampai di tps nanti.