Walikota Payakumbuh Riza Falepi tantang Dinas PU Payakumbuh untuk menyelesaikan pembangunan normalisasi Sungai Batang Agam, dari Kelurahan Balai Panjang di Kecamatan Payakumbuh Selatan, hingga ke Kelurahan Kubu Gadang, di Kecamatan Payakumbuh Utara. Normalisasi sungai itu perlu dilanjutkan, karena Pemko ingin membuka jalan dikedua sisi di sepanjang sungai tersebut.
“Saya optimis Dinas PU di bawah pimpinan Ir. Muswendri Evites, mampu mewujudkan visi kepala daerah ini. Karena, pembukaan jalan ditepi sungai itu akan memberikan multiplier efek yang banyak terhadap kemajuan kota serta peningiatan ekonomi masyarakat,” ucap Riza Felepi, ketika dihubungi, Minggu (30/3).
Menurut Walikota, idealnya, membuka akses jalan di tepi Sungai Batang Agam itu, diharapkan sampai ke perbatasan kota dengan Limapuluh Kota di daerah Taram. Tapi, untuk sementara, cukup dari Balai Panjang hingga kawasan Pasar Ibuah di Kubu Gadang. “Jika ini terwujud, akan membawa perubahan sangat besar buat kemajuan kota ini,” ungkap Riza.
Pembangunan normalisasi Sungai Batang Agam sepanjang lebih kurang 3,5 Km, sudah dimulai SKPD terkait, atas bantuan Pemprov Sumbar, tahun anggaran 2013 lalu. Pekerjaannya, baru berupa pemasangan kawat baronjong dan jalan beton dari Ibuah ke Daya Bangun, lebih kurang 800 meter, pada kedua sisi sungai.
Kadis PU Payakumbuh Muswendri didampingi Kabid Pengairan Ir. Muslim, mengaku, sudah membuat perencanaan untuk pembangunan normalisasi sungai itu, yang nantinya akan dilanjutkan dengan pembukaan jalan alteri di kedua sisi sungai. Tidak hanya akan membuka isolasi daerah, kawasan tersebut akan berfungsi sebagai daya tarik wisatawan dan olahraga air, tambahnya.
“Kita jajaran Dinas PU Payakumbuh akan menjabarkan tantangan kepala daerah itu, untuk melakukan koordinasi dengan Dinas PU Sumbar serta Kementerian PU di Pusat. Sejumlah proposal untuk itu sudah disiapkan, mudah-mudahan tahun depan sudah ada signalnya dari pihak terkait,” kata Muswendri.