28 C
Padang
Selasa, Februari 11, 2025
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Hendrajoni Ajak Semua Elemen Fokus Dulu Tangani Covid-19
H

- Advertisement -

Pesisir Selatan,BeritaSumbar.com,-Untuk Sumatera Barat boleh dikatakan 19 daerah tingkat II sedang berjuang hadapi covid-19. Ada yang warganya sudah dinyatakan ada positif dan ada yang berusaha mencegah jangan sampai jebol kena virus yang sedang membuat geger dunia saat ini. Untuk itu sangat diperlukan kebersamaan dalam menghadapi wabah yang sedang mendunia ini. Wajib dikesampingkan ego pribadi kelompok maupun golongan.
Apalagi tahun ini ada persiapan pilkada serentak di Sumatera Barat. Baik tingkat Provinsi maupun bupati atau walikota. Seperti Pesisir Selatan yang dalam daftar ikut Pilkada Lansung 2020 ini. Mengingat kondisi sekarang, Bupati Pesisir Selatan H.Hendrajoni mengajak semua elit politik, partai politik, tokoh masyarakat untuk bersama – sama fokus melawan Covid -19. Dan, mengeyampingkan kontestasi Pilkada sejenak.
” Saat nya kita bersama – sama, baik Pemerintah Daerah Pesisir Selatan para perantau Pesisir Selatan, tokoh masyarakat, dan tokoh elit politik, mari kita hadapi Covid-19 bersama,” ajak Bupati Pesisir Selatan.
Hendrajoni menuturkan, saat ini bukan kepentingan pribadi dan kelompok yang diutamakan, namun kepentingan masyarakat Pesisir Selatan harus kita utamakan. Semua, untuk kebaikan percepatan penanganan Covid-19 di Pesisir Selatan.
Tidak bisa di tawar lagi, kepentingan masyarakat di utamakan dari kepentingan kelompok, pribadi dan golongan. Kata bupati Pesisir Selatan itu.
” Tidak ada yang ditutupi lagi, semua harus transparan dan terbuka, dari siapa, untuk apa dan ke pada siapa,” tegas Hendrajoni.
Bupati Pesisir Selatan, H.Hendrajoni mengajak para pimpinan badan usaha milik negara ( BUMN) dan badan usaha milik daerah ( BUMD), ada di daerah berkolaborasi dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 ( Corona).
Kabupaten Pesisir Selatan ini milik masyarakat Pesisir Selatan, jadi apa yang ada milik masyarakat Pesisir Selatan. Mari bersama – sama kita bangun Pesisir Selatan, dan mari kita bersama fokus penaganan Covid -19, di Kabupaten Pesisir Selatan.(*)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img