Limapuluh Kota,BeritaSumbar.com- Wakil Bupati Limapuluh Kota, Ferizal Ridwan turun ke sejumlah kecamatan untuk melakukan monitoring Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan secara berurutan, yang dilaksanakan di empat kecamatan, yakni Kecamatan Suliki, Guguak, Luak dan Situjuah Limo Nagari, pada Rabu, (14/2).
Dalam sambutannya, Wabup Ferizal mengatakan, monitoring perlu dilakukan untuk mengawal usulan pembangunan 2019 dari tingkat Nagari ke kecamatan dan selanjutnya nanti dibahas di tingkat kabupaten.
“Kami akan kawal proses musrenbang di tingkat Kecamatan, sehingga usulan pembangunan bisa tepat sasaran sesuai dengan skala prioritas dan besarnya anggaran yang tersedia,’’ ujarnya.
Menurut dia, peran Badan Perencanaan Penelitian dan pengembangan (Bapelitbang) sangat vital dalam merumuskan perencanaan pembangunan ini.
“Pemerataan pembangunan infrastruktur merupakan salah satu prioritas, Bapelitbang harus bisa merangkum usulan pembangunan infrastruktur,” terangnya.
Selanjutnya Ferizal juga menuturkan bahwa Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota mulai menerapkan sistem perencanaan (e-planning) dan penganggaran (e-budgeting).
“Dengan sistem perencanaan (e-planning) dan penganggaran (e-budgeting) yang terintegrasi secara elektronik, maka dengan pemberlakuan aplikasi tersebut seluruh program dan kegiatan serta pekerjaan yang akan dilaksanakan di Kabupaten Limapuluh Kota harus tertuang di dalam RKPD.” Jelasnya.
Diakhir penyampaiannya, Ferizal Ridwan juga meminta agar masing-masing Nagari bisa segera menghidupkan BUMNag.
“Minimal satu Nagari ada satu BUMNag, agar perekonomian Nagari bisa tumbuh.” Terang Ferizal Ridwan.
Selain mengutamakan pembangunan infrastruktur, menurut Wabup, Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota juga akan fokus dalam peningkatan kualitas pelayanan publik, kesehatan dan pendidikan.
Musrenbang tingkat kecamatan diperkirakan berlangsung hingga akhir pekan ini di seluruh kecamatan se-Kabupaten Limapuluh Kota.
Selain diikuti para Walinagari dan Bamus, musrembang dihadiri Asisten Pemerintahan Drs. Dedi Permana, anggota DPRD Limapuluh Kota, pejabat organisasi perangkat daerah (OPD), Camat, kapolsek serta komandan koramil kecamatan setempat(*/rel)