27 C
Padang
Senin, Januari 13, 2025
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Pemkab Kepulauan Mentawai Promosikan Budaya Tradisional Melalui FPM 2019
P

Kategori -
- Advertisement -

Mentawai,BeritaSumbar.com,-Dari tanggal 28 Juni sampai 1 Juli 2019 kemaren Kabupaten Kepulauan Mentawai gelar Festival Pesona Mentawai 2019. Acara di adakan di Kawasan Desa Wisata Mapaddegat Tua Pejat Sipora Utara.

Teater rakyat,pawai budaya, lomba busana Mentawai, tari masal kreasi Mentawai,Turug Laggai, lomba foto event,Jelajah Hutan Manggrove dan Snorkeling, atraksi tato,Pameran, panahan,Lomba miniatur uma,Lomba selaju sampan,Lomba lagu Mentawai,Lomba foto selfie, lomba menulis, dan Lomba Masak berbahan baku Ikan, merupakan kegiatan di Festival Pesona Mentawai 2019 ini.

Acara tahunan ini diadakan Pemkab Kepulauan Mentawai melalui dinas Pariwisata Pemuda Dan Olah Raga Kabupaten mentawai. Masing masing kecamatan di minta ikut ambil bagian di beberpa lomba yang diadakan. Disparpora Mentawai juga bekerjasama dengan biro wisata, pengelola website wisata dan pemerintah kecamatan.

dengan acara ini kita perkenalkan ke dunia luar akan keindahan, keramah tamahan dan potensi wisata Kabupaten Kepulauan Mentawai ini, ujar Drs. Joni Anwar. MH Kadisparpora Kabupaten Kepulauan Mentawai kepada BeritaSumbar.

Selama kegiatan berlansung antusias warga dan para tamu yang datang dari berbagai daerah dan negara cukup tinggi. Keindahan Pulau Mentawai baik darat dan laut sangat mengundang minat wisatawan baik lokal maupun mancanegara untuk berkunjung ke pulau ini. Apalagi keramah tamahan warga, Serta momen Festival Pesona Mentawai ini juga ajang menggali Identitas budaya tradisonal Kepulauan Mentawai, imbuh Drs Joni Anwar SH MH.

Memang tidak bisa dipungkiri keindahan alam Mentawai ini, Baik pantai, ombak dan isi lautnya. Sehingga menjadi salah satu daerah yang paling di tuju wisatawan jika berkunjung ke Sumatera Barat.(*)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img