29.8 C
Padang
Jumat, Maret 29, 2024
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Kankemenag Padang Panjang Sosialisasi KMA No. 660 Tahun 2021
K

Kategori -
- Advertisement -

Padang Panjang,BeritaSumbar.com,_Kementerian Agama Kota Padang Panjang Sosialisasi KMA Nomor 660 tentang Pembatalan Keberangkatan Jemaah Haji Tahun 2021 Masehi/1442 Hijriyyah dipimpin langsung Kakankemenag Kota Padang Panjang H. Gusman Piliang bersama Kasi PHU Endang Sriyani dan jajarannya di Aula Kankemenag Kota Padang Panjang,Senin (14/06/2021)

Kegiatan Sosialisasi ini diikuti oleh seluruh jajaran Kankemenag Kota Padang Panjang, Kepala Seksi, Penyelenggara, Analisis Kepegawaian, Perencana, Pengawas, Kepala KUA, Penghulu, Penyuluh Fungsional, JFT dan JFU.

Kakankemenag dalam sambutannya mengatakan bahwa kita sangat bersyukur kepada Allah ketika Pemerintah Kerajaan Arab Saudi telah mengumumkan bahwa skema Haji 1442 Hijriyyah/2021 Masehi hanya untuk warga negara Saudi dan warga Ekspatriat (Muqimin).

Keputusan ini diambil menimbang keselamatan dan keamanan jemaah haji dari Ancaman Covid-19 yang belum mereda.

Senada dengan hal itu, Pemerintah Republik Indonesia juga menyampaikan bahwa keselamatan dan keamanan jemaah selalu menjadi pertimbangan utama.

“Marilah kita tetap bersabar dan tawakkal, semoga pandemi ini segera sirna dari permukaan bumi Allah,” tutur Gusman

Selain Sosialisasi Tetang KMA Nomor 660 Tahun 2021, pada kesempatan ini dilanjutkan dengan Belajar IT(Information Technology) bareng Agen Perubahan Zona Integritas (ZI) oleh H. Dasrial,Lc

Dalam kegiatan Belajar IT (Informasion Technology) bareng Agen Perubahan Zona Integritas (ZI) ini H.Dasrial menyampaikan, bahwa berbicara masalah IT sangatlah luas, oleh karena itu harus kita tentukan dulu dari point’ yang mana kita mulai, Apakah Microsoft office (Word, Excel, Powerpoint) atau Media Sosial (Facebook, Twitter, Instagram, YouTube,dll)

Peserta kegiatan sangat antusias mengikuti acara ini mulai dari awal sampai akhir, apalagi ketika membahas Media Sosial (Facebook, Twitter, Instagram, YouTube, Twibbon, dll).

“Mengulas sedikit tentang Twibbon tak terlepas dari bakat dan minat desain grafis dan jiwa seni,” ujar Dasrial.

“Semakin tinggi minat dan bakat serta jiwa seni seseorang, maka hasilnya akan semakin bagus,” tambahnya.

Menutup kegiatan ini Kasi PHU Endang Sriyani, berharap kedepannya kegiatan belajar IT bareng ini dan berlanjut untuk mendukung terwujudnya Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBK-WBBM) di Kankemenag Kota Padang Panjang. (Adi)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img