Payakumbuh,– Senin (2/11) pagi, kabar duka menghampiri Kecamatan Payakumbuh Timur. Melalui sejumlah grup Whatsapp dikabarkan, Innalilahi wa Innailaihi roji’un, telah berpulang ke rahmatullah, Ibu Hj. Nurhasni Ponda, ibu kandung Camat Payakumbuh Timur, Irwan Suwandi. SN di Nagari Kotobaru Kabupaten Solok.
Pastikan informasi tersebut redaksi BeritaSumbar.com lansung menghubungi Camat Payakumbuh Timur. Irwan Sumandi saat dikonfirmasi mengatakan bahwa ibundanya telah berpulang dengan tenang di rumah setelah menjalani perawatan mandiri akibat penyakit kanker yang sudah lama dideritanya.
“Benar, tadi pagi ibunda kami berpulang ke Rahmatullah di rumah kami di Solok. Beliau adalah seorang survival yang sudah lebih lima tahun bertahan dari penyakit kanker payudara yang dideritanya. Atas nama pribadi dan keluarga kami menyampaikan permohonan maaf. Mohon doanya, semoga beliau termasuk husnul khaatimah,” ujar Camat Irwan melalui pesan singkatnya kepada media ini.
Dikatakan, almarhumah dikebumikan di pandam pekuburan keluarga yang tak jauh dari rumah duka, tepatnya di Jorong Simpang Sawah Baliak Nagari Kotobaru Kecamatan Kubung Kabupaten Solok.
“Alhamdulillah, selepas sholat zuhur berjamaah dan dilanjutkan dengan sholat jenazah, almarhum langsung dihantarkan ketempat peristirahatan terakhir beliau. Insyaallah kami ikhlas dalam melepas beliau,” terang Camat Irwan selepas prosesi pemakaman berakhir.
Ucapan duka pun mengalir dari sejumlah pejabat dilingkungan Pemerintah Kota Payakumbuh. Walikota Payakumbuh Riza Falepi dan Wakil Walikota Erwin Yunaz memyampaikan ucapan dukanya melalui pesan singkat kepada Camat Payakumbuh Timur.
“Tadi bapak walikota, pak wakil walikota, pak sekda dan sejumlah pimpinan perangkat daerah telah menyampaikan ucapan duka cita. Kami mengucapkan terima kasih atas doa-doa yang beliau kirimkan. Semoga diijabah oleh Allah,” pungkas Camat Irwan.
Hj. Nurhasni Ponda sendiri merupakan pensiunan di kantor kementerian agama Kota Solok. Almarhumah merupakan perintis berdirinya Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Kota Solok dan menjabat sebagai kepala sekolah selama 8 tahun. Jelang pensiun, almarhum ditarik menjadi pengawas sekolah di Kantor Kementerian Agama Kota Solok.(*)