31 C
Padang
Sabtu, Juli 27, 2024
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Kakankemenag Kota Padang Panjang Narasumber Peringatan Tahun Baru Hijriyyah Dan Dirgahayu Kemerdekaan RI
K

Kategori -
- Advertisement -

Padang Panjang, BeritaSumbar.com,_Kakankemenag Kota Padang Panjang Buya H. Alizar menjadi Narasumber Dialog Interaktif memaknai Tahun Baru Islam 1443 Hijriyyah dan Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 dengan semangat bela negara yang diangkatkan oleh Dewan Pimpinan Cabang Generasi Anti Narkotika Nasional (DPC GANN) Kota Padang Panjang.

Kegiatan ini terselenggara atas kerja Pengurus DPC GANN Kota Padang Panjang dengan Instansi Vertikal dan Pimpinan Forkompinda Kota Padang Panjang bersama SMPN 4 Padang Panjang yang disiarkan langsung dari Studio Radio Resfour 104, 5 FM pada hari Sabtu 14 Agustus 2021, pukul 10.00 WIB dan via SPENFIVE tv Padang Panjang pada hari Senin 16 Agustus 2021, pukul 10.00 WIB.

Selain Kakankemenag Kota Padang Panjang, 4 Narasumber lainnya yaitu Nilma, SH yang merupakan Kepala Kejaksaan Negeri Padang Panjang, Mardiansyah, A.Md Ketua DPRD Kota Padang Panjang, Drs. Osman Bin Nur, M.Si Kepala Dinas Sosial PPKBP3A, dan AKP. Witriza Wati, SH, MH Kasat Narkoba Polres Kota Padang Panjang.

Kegiatan ini juga diikuti oleh 10 orang Duta Anti Narkoba Kota Padang Panjang yang terdiri dari 5 Sekolah yakni MAN 3 Padang Panjang, MTsN Padang Panjang, SMA Muhammadiyah Padang Panjang, SMPN 2 Padang Panjang, dan SMPN 4 Padang Panjang. Masing-masing sekolah mengirimkan sepasang Duta Anti Narkoba Kota Padang Panjang.

Adapun nama-nama pelajar Duta Anti Narkoba Kota Padang adalah sebagai berikut:

  1. Mahjati Rasyiqah SMA Muhammadiyah Padang Panjang;
  2. Andra SMA Muhammadiyah Padang Panjang;
  3. Raisha Nazifah MTsN Padang Panjang;
  4. Thirafi Ray Ramadhan MTsN Padang Panjang;
  5. Adil Ardiansyah Putra SMPN 2 Padang Panjang;
  6. Izza Maharani SMPN 2 Padang Panjang;
  7. Umbu Fasda Andwibriel Dawolo SMPN 4 Padang Panjang;
  8. Dara Apri Riani SMPN 4 Padang Panjang;
  9. Gunawan Saputra MAN 3 Padang Panjang;
  10. Miftah Ramadhani Putri MAN 3 Padang Panjang.

Disamping disiarkan langsung dari Studio Radio Resfour 104,5 FM, kegiatan ini juga bisa disimak melalui Channel You Tube SPENFIVE tv Padang Panjang dan akan diliput oleh Kominfo Kota Padang Panjang melalui Channel Padang Panjang TV.

Kakankemenag menghimbau agar kiranya kita semua khususnya masyarakat Kota Padang Panjang turut serta menyaksikan kegiatan ini dari rumah masing-masing

“Mari bersama-sama kita bersinergi melalui momentum Tahun Baru Hijriyyah dan Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 dengan semangat bela negara Kota Padang Panjang terbebas dari Narkoba,” ujarnya.

Sementara Ketua Dewan Pimpinan Cabang Generasi Anti Narkoba Nasional (DPC GANN) Kota Padang Panjang Dalius Rajab berharap “semoga acara ini berjalan dengan lancar dan diridhai Allah Subhanahu Wa Ta’ala serta disaksikan oleh seluruh masyarakat, khususnya Kota Padang Panjang, Warga Negara Indonesia umumnya,” tuturnya.

“Kita telah menyiapkan acara ini dari jauh-jauh hari dan sekaranglah momentum itu terlaksana, yakni dalam rangka memaknai Tahun Baru Hijriyyah dan Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia,” tukasnya.(Adi)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img