Payakumbuh, BeritaSumbar – Meski angka kasus positif COVID-19 di Kota Payakumbuh terus meningkat, Dinas Kesehatan Kota (DKK) di daerah itu mencatat angka kesembuhan dari virus yang menjadi pandemi di seluruh dunia itu mencapai angka 75 persen. Sedangkan kasus pasien meninggal di angka 1,4 persen.
“Total kasus sampai hari ini ada 482 dan pasien yang tercatat masih positif hingga hari ini 91 orang, yang meninggal itu tujuh orang dan yang sembuh sudah 384 kasus,” kata Kepala DKK Payakumbuh Bakhrizal, Kamis (19/11).
Ia menjelaskan bahwa kluster dari seluruh jumlah kasus positif tersebut sudah beragam, mulai dari kluster ASN, perkantoran hingga kluster masyarakat yang penyebarannya didominasi karena kontak langsung dengan pasien positif COVID-19.
“Bersyukurnya, saat ini tingkat kesadaran masyarakat memeriksakan diri setelah kontak dengan pasien positif sudah tinggi. Sehingga juga memudahkan kami dalam melacak kontak,” katanya.
Selanjutnya, untuk penambahan kasus positif COVID-19 terbanyak dalam satu hari di Kota Payakumbuh mencapai 34 sehari. Meskipun empat diantaranya bukan warga Kota Payakumbuh.
“Sekarang, alhamdulillahnya rata-rata pasien positif COVID-19 di Payakumbuh sudah di bawah sepuluh sehari. Sebelumnya sempat dalam satu hari di satu pekan lebih jumlah penambahan rata-rata di atas 10 orang,” ujarnya.
Ia mengatakan hingga saat ini Kota Payakumbuh berada di zona oranye setelah sebelumnya sempat turun kembali ke zona kuning. Naiknya status zona tersebut disebabkan ada pasien COVID-19 yang meninggal.
“Seluruh pasien positif COVID-19 meninggal di Payakumbuh memang karena ada penyakit penyerta atau komorbid. Harapan kami tentu tidak ada lagi warga yang meninggal,” katanya.