Beritasumbar.com – Pasaman Barat- Kapolres Pasaman Barat, AKBP Agung Tribawanto, secara resmi membuka Turnamen Kapolres Cup I 2025 di Lapangan Bola Tuah Basamo Padang Tujuh, Kamis (6/2/2025).
Turnamen ini langsung dimulai dengan pertandingan sesi pertama antara Fadhilah FC dan NFC 86. Acara pembukaan dihadiri oleh PJU Polres Pasaman Barat, Forkopimda Pasaman Barat, dan masyarakat yang antusias menyaksikan pertandingan.
Dalam sambutannya, Kapolres Pasaman Barat menyampaikan harapannya agar turnamen ini dapat menjadi ajang silaturahmi dan kompetisi yang sehat bagi para pecinta sepak bola di Pasaman Barat.
“Turnamen ini diharapkan dapat meningkatkan semangat olahraga dan menjunjung tinggi sportivitas di tengah masyarakat,” ujar Kapolres.
Turnamen Kapolres Cup I 2025 diikuti oleh 16 tim klub dan menawarkan hadiah menarik bagi para pemenang. Juara I akan mendapatkan uang tunai Rp15.000.000 dan trofi, juara II akan mendapatkan uang tunai Rp10.000.000 dan trofi, juara III akan mendapatkan uang tunai Rp5.000.000 dan trofi, serta top skor akan mendapatkan hadiah uang tunai Rp500.000.
Turnamen Kapolres Cup I 2025 diharapkan dapat menjadi wadah bagi para pemain sepak bola di Pasaman Barat untuk menunjukkan kemampuan dan bakatnya, serta mempererat tali silaturahmi antar pecinta sepak bola di daerah tersebut. (Joni Harahap)