Armen Faindal Optimis menuju Pilkada Kota Payakumbuh di 2017

Payakumbuh,BeritaSumbar.com-Setelah lama tak terdengar nama Armen Faindal di perbincangkan di arena politik. Sekarang nama itu kembali hadir. Armen Faindal kembali muncul ke permukaan untuk Pilkada Payakumbuh 2017nanti. Ia tetap siap maju pada Pilkada 15 Februari 2017 mendatang. Armen Faindal dari sekian banyak bakal calon yang telah menebar kepercayaan di berbagai partai, memiliki kehebatan didukung oleh sanak kerabat.

Kita sudah kumpulkan dukungan dari kerabat baik yang tersebar di Kota payakumbuh maupun yang berada di rantau, ungkap Armen Faindal di Payakumbuh, Senin malam (22/8).

“Insya Allah saya siap untuk menuju Pilkada yang akan digelar pada Februari 2017 mendatang, seluruh keluarga telah mendukung dengan ikut sertanya saya. Dukungan itu datang dari keluarga yang berada di Kota Payakumbuh dan keluarga yang ada di rantau. Mereka siap pulang kampung untuk mendukung saya,” ujar Armen Faindal.

Lebih jauh, Armen Faindal mengatakan, keikutsertaan pada Pilkada mendatang bertujuan ingin bagaimana Payakumbuh kedepannya lebih maju. Menitikberatkan pada sektor ekonomi, Armen Faindal akan berupaya bagaimana ekonomi masyarakat kedepannya lebih baik lagi.

“Jika ekonomi masyarakat Payakumbuh sehat, dengan sendirinya apa yang dicita-citakan akan teruwujud nantinya,” imbuh Armen Faindal.

Saudara kandung dari dr Zulmaeta SpOg, KFM Dt Rangkayo Basa pemilik RS Andini  Pekanbaru, Armen Faindal akan berjuang sekuat tenaga serta pikiran. “Saya tidak akan main-main lagi, akan saya kerahkan segala kemampuan yang ada untuk menyongsong Pilkada nanti,” imbuhnya lagi.

Saat ditanya sejauh mana lobi-lobi politik yang telah dijalankannya, Armen menjawab dengan tenang. “Tunggu saja nanti di lastminute,” tutupnya.

Dukungan juga datang dari Basril Latief Ketua DPC Hanura Payakumbuh. Bahwa beliau mengatakan siap mendukung kader dari Partai Hanura.

“DPC Hanura Payakumbuh siap mendukung jika ada kader partai Hanura yang akan ikut pada Pilkada nanti,” ujar Basril Latief yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Kota Payakumbuh.

Basril Latief juga mengatakan, dengan majunya kader dari Partai Hanura, tentu saja akan mengangkat marwah partai di kota Payakumbuh.