26 C
Padang
Selasa, Februari 11, 2025
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Piala WTN Disambut Meriah Di Payakumbuh
P

Kategori -
- Advertisement -

Piala Wahana Tata Nugraha yang baru kali pertama diterima Payakumbuh, disambut hangat warga kota, Sabtu (5/10). Piala WTN berwarna kuning emas ini diterima Walikota Riza Falepi dari Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Republik Indonesia Suroyo Alimoeso, dalam acara Rakornis Bidang Perhubungan Darat di Ball Room Hotel Shangri-la Surabaya, Kamis (3/10). Kapolresta Payakumbuh AKBP Rubintoro Suhada ikut mendampingi walikota ketika menerima Piala WTN.

Piala WTN itu sebelum dibawa ke Payakumbuh, disemayamkan di Kantor Gubernur Sumbar di Padang, untuk selanjutnya diserahkan Gubernur Irwan Prayitno kepada Wakil Walikota Payakumbuh H. Suwandel Muchtar, dalam acara di halaman kantor gubernur, Sabtu (5/10) pagi. Di Sumatera Barat, tercatat 8 kota/kabupaten penerima Piala WTN, masing-masing Padang, Bukittinggi, Padangpanjang, Pariaman, Solok, Pesisir Selatan dan Pasaman. Sedangkan, Tanah Datar dan Agam memperoleh Plakat WTN.

Di Payakumbuh, sebelum diarak keliling kota, Piala WTN diserahkan Wakil Walikota Suwandel Muchtar kepada Kadishub dan Komunikasi Adrian, SH, M.Si dan Kapolresta Payakumbuh diwakili Kasatlantas AKP Fachrozin, di halaman Balaikota di Bukik Sibaluik Payakumbuh. Dalam acara ini hadir Sekdako H. Benni Warlis, sejumlah pimpinan SKPD, jajaran Dishubkom dan Satpol PP dan sejumlah anggota Polantas Payakumbuh.

Bagi Payakumbuh, Piala WTN sebuah catatat prestasi yang pantas disyukuri. Walikota Riza Falepi dan Wawako Suwandel Muchtar, mengapresiasi jajaran Dishubkom dan Polantas Polresta Payakumbuh, yang tak pernah kenal lelah menertibkan lalulintas dan angkutan perkotaan di kota ini.

“Belum sempurna memang. Tapi, anugerah yang diberikan pemerintah pusat ini, harus dijadikan pelecut untuk lebih berbenah ke depan. Mari kita ajak seluruh warga kota menjadi pelopor tertib berlalulintas,” ingat kedua pimpinan pilihan rakyat ini.

Dikatakan, dalam saat pemko membenahi sektor perhubungan darat, lalulintas dan angkutan perkotaan ini, kemungkinan banyaknya suara sumbang terhadap penerimaan Piala WTN, harus disikapi positif. Semua saran warga kota harus menjadi catatan mengevaluasi kinerja. Karena itu, seluruh jajaran Dishubkum harus ber-alam lapang menerima saran dan kritikan yang punya solusi.

Piala WTN yang dipegang staf Dishubkom berpasangan dengan anggota Polwan Polantas itu, diarak keliling kota dari atas mobil bak terbuka. Menyusuri rute Simpang Balai Panjang, Simpang Limbukan, Simpang Labuah Basilang, Jalan Rky. Rasuna Said, Jalan Pacuan, Jalan Ade Irma Suryani, Simpang Benteng, Jalan Sudirman, Simpang Kaniang Bukik, Jalan Diponegoro, Simpang Napa, Jalan Tan Malaka, Simpang Bunian, Jalan Pemuda, Simpang Muhammadiyah, Jalan Sudirman, Simpang Tugu Adipura, Simpang Kasda, Jalan Sukarno-Hatta dan finis di Balaikota di Bukik Sibaluik.

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img