23 C
Padang
Senin, Maret 17, 2025
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Padang Makin Rancak, Perantau Tak Sabar Ingin Segera Pulang
P

Kategori -
- Advertisement -

Padang, BeritaSumbar.com- Terobosan Pemko Padang dibawah kepemimpinan Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah Dt Marajo untuk membenahi pantai Kota Padang ternyata membuat perantau tak sabar ingin segera pulang.

Seperti diakui Yulhasmi. Perantau Padang asal Kemayoran, Jakarta ini menyebut bahwa dirinya sengaja lebih cepat pulang ke Padang. Dirinya bersama istri dan dua anaknya menggunakan mobil pribadi untuk mudik ke kampung halaman.

Lelaki yang akrab disapa Yul ini menyebut bahwa dirinya sudah dua tahun tidak pulang ke Padang. Yul mengatakan bahwa di perantauan sana dirinya hanya bisa mendengar perubahan Kota Padang tanpa bisa melihat langsung. Yul mengaku keinginannya pulang ke Padang semakin menggebu setelah tahu bahwa Pantai Padang sudah jauh lebih ‘rancak’.

“Begitu tiba di Padang saya langsung ajak keluarga ke Pantai Padang, memang luar biasa,” ungkapnya.

Hal hampir serupa diungkapkan Fauzan. Lelaki yang merantau ke Jakarta sejak tahun 2005 ini menyebut bahwa dirinya sudah memesan tiket pesawat untuk bisa mudik ke Padang. Fauzan yang sudah empat tahun tak pulang ke Padang mengaku rindu kampung halaman.

“Dapat tiket ke Padang sehari sebelum lebaran,” katanya melalui percakapan pertelepon.

Fauzan berdomisili di Jakarta Pusat. Lelaki satu puteri ini tak ingin kehilangan momen berlebaran dengan sanak saudaranya di Balai Baru.

“Sudah lama tak pulang, kabar dari medsos yang saya baca setiap hari, Padang sudah bagus. Jadi penasaran,” ungkapnya.

Sementara itu Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah Dt Marajo kemarin (20/06) mengatakan bahwa arus kunjungan ke Kota Padang akan jauh meningkat pada lebaran kali ini. Menurutnya, faktor pendorong meningkatnya kunjungan tersebut diantaranya adalah faktor investasi dan pembenahan yang dilakukan di Kota Padang. Ditambah lagi adanya budaya pulang kampung bersama perantau setiap moment lebaran.

“Untuk persiapan lebaran kita koordinasikan dengan pihak terkait,” kata Mahyeldi.

Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Padang Medi Iswandi memperkirakan terdapat lima titik keramaian pada lebaran nanti. Kelima titik itu yakni Pantai Padang, Pantai Air Manis, Bungus, Taman Hutan Raya Bung Hatta, serta Transmart.

“Keramaian akan terjadi mulai 27 Juni hingga 2 Juli,” sebutnya. (arie)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img