25 C
Padang
Minggu, Maret 16, 2025
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Jelang Ramadhan, Ninik Mamak Minta Jalan Khatib Sulaiman Diperbaiki
J

Kategori -
- Advertisement -

Jalan Khatib Sulaiman Payakumbuh, dari pertigaan Kelurahan Aur Kuniang sampai ke perbatasan kota dengan Limapuluh Kota di Limbukan, Payakumbuh Selatan,  jadi sorotan ninik mamak Nagari Limbukan dan Nagari Aur Kuniang.  Pemuka masyarakat setempat minta Pemko segera memperbaiki badan  Jalan Khatib Sulaiman tersebut, karena sudah riskan dilewati kendaraan bermotor dan rawan kecelakaan lalulintas.

Harapan tersebut diungkapkan sejumlah ninik mamak dalam acara silaturahim antara  pengurus LKAAM dan pengurus  KAN dari sepuluh nagari di Payakumbuh,  bersama pasangan F-Wan, Walikota Riza Falepi   dan Wawako Payakumbuh H. Suwandel Muchtar,  di Balairung rumah dinas kediaman Walikota, Minggu (22/6) malam.

Pertemuan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1435 Hijriah itu, juga dihadiri Sekdako H. Benny Warlis, MM, Asisten I Setdako Yoherman, SH, S.Sos dan Asisten II Setdako H. Amriul Dt. Karayiang serta Kabag Kesra Yonrefli, S.Sos serta sejumlah undangan lainnya.

Tidak hanya perbaikan jalan yang diminta, para ninik mamak dari Nagari-nagari Koto nan Gadang, Koto nan Ampek, Aia Tabik, Tiakar, Payobasuang, Aur Kuniang, Limbukan,  Lamposi, Kotopanjang dan  Parambahan, minta Pemko lebih gencar melakukan penertiban dan meraziai warung-warung yang dicurigai membuka oknum yang berbuat maksiat dan akan merusak suasana Ramadhan.

Pada pertemuan itu, sejumlah ninik mamak Payobasuang juga menyampaikan informasi, bahwa masih ada sejumlah warung di nagarinya, membuka praktek maksiat, seperti menjual minuman keras dan tuak serta judi. “Kami minta petugas Satpol PP untuk menutup warung yang nakal tersebut, pak Walikota,” ucap ninik mamak Payobasung.

Menanggapi permintaan itu, Walikota Riza Falepi berjanji akan merealisirnya dengan cepat. Soal Jalan Khatib Sulaiman, dikatakan, sudah ada pemenang tendernya. Mudah-mudahan dalam beberapa hari ke depan, segera dikerjakan. “Saya akan perintahkan Dinas PU untuk memulai pekerjaannya,” tegas Riza.

Sementara itu, terhadap warung yang menyediakan minuman keras, akan segera ditertibkan. Tidak hanya itu, Walikota menjamin, operasi pekat akan dipergencar mejelang dan selama Ramadhan. Petugas Satpol PP akan melakukan patroli sepanjang Ramadhan hingga larut  malam, guna  menjamin umat Islam melakukan ibadah puasa dan taraweh, katanya.

Menurut Walikota, memasuki tahun keduanya dalam menjalankan amanah rakyat bersama Wawako H. Suwandel Muchtar, cukup banyak yang telah dikerjalan.  Di antaranya, pelebaran Jalan Sudirman yang ditargetkan  2015 rampung. Kemudian lanjutan jalan nasional atau jalan lingkar selatan  dari Tanjung Anau hingga Air Tabit yang sudah  dikerjakan Mei 2014. Tahun depan direncanakan mulai dari Pakan Selasa-Aur Kuning sampai ke Ngalau Indah.

Terhadap jalan lingkar utara,  tepatnya di depan rumah dinas kediaman  Ketua DPRD Payakumbuh, di Parik Muko Aia, masih tekendala pembebasan sebidang tanah.  Walikota meminta bantuan ninik mamak untuk mewujudkan rencana ini, memfasilitasi Pemko dengan pemilik tanah.

Di bagian lain, Walikota juga membeberkan rencana pembangunan jalan disepanjang tepi sungai Batang Agam, yang perjanjian kerjasamanya sudah ditandatangani Menteri PU. Begitu juga dengan rencana pembangunan  Stadion di Nagari Limbukan serta penambahan ruang VIP Rumah Sakit Umum Adnand WD,  ujar Riza.

Dibidang pendidikan telah di bangun SMPN 10 dan SMAN 5 dan Sekolah ini akan diusulkan jadi  boarding school, guna mewujudkan pendidikan anak berkarakter dan pendidikan akhlak mulia.

Dalam acara  duduak basamo itu, ninik mamak menyampaikan dukungannya kepada Pemko. “Kami seluruh ninik mamak siap membantu pak walikota dan pak Wawako membangun nagari ini,” kata para ninik mamak. Di antaranya dari  Ketua KAN  Aur Kuning YB. Dt.Permato Alam,  KAN Koto Nan IV H.Dt.Paduko Marajo, KAN  Koto Nan Gadang H. I.  Dt.Muntiko Alam, Limbukan  Th. Dt.S. nan Mangiang, KAN  Air Tabit FM.Dt.Bandaro Nan Balidah

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img