26 C
Padang
Jumat, Maret 29, 2024
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Fraksi DPRD Padang Panjang Sorot Persoalan Sampah
F

Kategori -
- Advertisement -

Padang Panjang – Dari 3 rancangan peraturan daerah (Ranperda) yang disampaikan Wakil Walikota H. Edwin, diantaranya tentang Pengelolaan Sampah paling menonjol di jejal fraksi- fraksi DPRD Padang Panjang.

Fraksi di DPRD menilai, sampah bukan menjadi momok dalam kehidupan masyarakat, sebaliknya dapat memberikan mamfaat, tegas Hj. Lastri dalam pandangan umum fraksi Gerakan Persatuan Pembangunan Indonesia Raya (F- GPPIR).

Jadi, persoalan sampah populasinya perlu dikaji rinci. Perda yang akan dibuat mampu memenuhi tuntutan sarana, prasarana operasional, termasuk memperhatikan kesejaheraan petugas diterima dengan layak.

Sedangkan Zulfitra dari fraksi Demokrat menegaskan, agar ranperda pengelolaan sampah jelas tanggungjawab dan kewenangan pemerintah kota, pembinaan yang dilakukan pada masyarakat atas limbah dari rumah mereka sendiri.

Bagi fraksi PAN kata Faizah Hayati, terkait ditetapkan RTRW, tentunya tempat penampungan sementara (TPS) sampai pengelolaan, proses akhir sampah perlu diketahui.

Sementara fraksi Keadilan Bangsa menurut Abrar Dt. Nan Balimo, pengelolaan sampah pengaturannya dengan manajemen yang baik, jika tidak durus sempurna tentu menjadi masalah, muncul penyakit menular, citra kota pun menjadi rusak.

Terhadap materi ranperda ujar Kamrita, fraksi Golkar, difokuskan mamfaat sampah, kewajiban masyarakat atas retribusi yang dibayar dengan pelayanan prima.

Dua ranperda lainnya dikritisi melunak pada rapat paripurna dipimpin ketua DPRD Novi Hendri didampingi H. Eko Furqani, adalah ketika Wawako H. Edwin menyampaikan tentang penambahan modal pada Bank Nagari 3,5 miliar dan bantuan parpol pemenang pemilu 2009. (red/so)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img