26 C
Padang
Sabtu, April 20, 2024
spot_imgspot_img
Beritasumbar.com

Goro Hingga Tengah Malam, Pemkot dan Masyarakat Telah Bersihkan Pasar Bawah yang Terbakar
G

Kategori -
- Advertisement -

Bukittinggi, beritasumbar.com — Setelah berjibaku, Minggu (12/9/2021), hingga tengah malam bergotong royong (Goro) membersihkan sisa-sisa kebakaran di Pasar Bawah Kota Bukittinggi, pasca kebakaran pada Sabtu dini hari.

Kini, usaha goro bersama dari pemerintah kota Bukittinggi bersama masyarakat, membuahkan hasil. Areal los dan kios yang hangus terbakar sudah kembali bersih.

Hal itu tak terlepas dari peran serta Pemerintah Kota (Pemkot) Bukittinggi yang telah mengerahkan kekuatan penuh OPD terkait, guna mencapai target pembangunan kembali lokasi pasar yang terbakar bisa terealisasi.

Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, sudah juga menginstruksikan jajarannya agar pelaksanaan pembangunan kembali dapat dilakukan pada Senin (13/9/2021).

“Kita tidak ingin pedagang korban kebakaran berhenti berdagang terlalu lama. Pemko dan pedagang sepakat tidak direlokasi dan menunggu selesainya pembangunan kembali pasar yang terbakar untuk aktifitas perdagangan bisa dimulai kembali,” ujar wako.

Oleh karenanya, kata wako, tidak ada kata menunggu, kerahkan semua potensi yang punya agar ini segera terselesaikan.

Untuk diketahui, goro dengan kekuatan penuh OPD terkait mulai dilakukan pada Minggu (12/9/2021), sekitar pukul 16.00 WIB, hingga tengah malam.

Target akan dicapai, Senin (13/9/2021), seluruh lokasi pasar bekas kebakaran sudah bersih, barang-barang pedagang telah diamankan, sehingga pembangunan kembali dapat segera dimulai.

Pemko Bukittinggi juga mengerahkan dua unit alat berat untuk mempercepat proses pembersihan lokasi.

Sementara itu, Plt. Asisten I, Isra Yonza, mengatakan, kokasi Pasar Bawah telah dibersihkan, namun belum bisa dibawa keluar karena tim Inafis masih bekerja. (adil)

- Advertisement -
- Advertisement -

BERITA PILIHAN

- Advertisement -
- Advertisement -

Tulisan Terkait

- Advertisement -spot_img